Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Saus Tiram


Siapa yang tidak pernah mencoba makan kangkung? Sayuran yang sehat dan lezat ini memiliki harga yang  sangat terjangkau dan menjadi masakan yang banyak diminati. Kangkung dapat diolah menjadi beragam masakan, seperti tumis kangkung, oseng kangkung, plecing kangkung, cah kangkung dan salah satu yang diminati adalah tumis kangkung saus tiram. Perpaduan dari renyahnya kangkung bercampur dengan aroma yang khas dari bumbu saus tiram akan membuat makanan beraroma harum dan khas.

Agar dapat menikmati, masakan tumis kangkung saus tiram ini, biasanya kamu dapat menjumpainya dijajanan kuliner kaki lima, untuk tiap porsi kangkung tumis saus tiram, biasanya dibandrol dengan harga yang beragam. Nah, dari pada kamu mengeluarkan budget untuk sekedar menikmati kuliner tumis kangkung saus tiram ini, mengapa tidak mencoba membuatnya sendiri dirumah. Dengan Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Saus Tiram yang akan kami informasikan, kamu sudah bisa membuat tumis kangkung saus tiram ini dirumah sambil dinikmati bersama keluarga tercinta.

Berikut Ini Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Saus Tiram

Bahan-Bahan Untuk Membuat Kangkung Tumis Saus Tiram :

  • 2 ikat kangkung segar
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt bumbu kaldu instans
  • 1 bungkus saus tiram instans
  • 1 batang daun bawang
  • 1 buah tomat
  • 1 lembar daun salam
  • 1 buah cabe merah
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis

Cara Memasak Kangkung Tumis Saus Tiram :

  1. Pertama kamu dapat memotong kangkung sesuai selera, lalu kamu belah bagian tengah kangkung, setelah itu cuci bersih dengan air mengalir.
  2. Setelah itu, kamu bisa iris halus bawang merah dan bawang putih, kemudian iris pula cabe merah dengan bentuk menyerong. Kamu iris sesuai ketebalan yang diinginkan. Begitupun dengan daun bawang, potong-potong daun bawang sesuai selera.
  3. Kamu dapat tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukan cabai merah tumis hingga layu.
  4. Kemudian kamu potong tomat menjadi delapan bagian, dan masukan kangkung pada tumisan yang sudah tercium harum, aduk-aduk berikan bumbu seperti bumbu kaldu, gula pasir, garam aduk hingga merata dan masukan saus tiram.
  5. Aduk hingga rata, masukan tomat dan daun bawang, pastikan bumbu sudah meresap dan pas terasa. Kemudian angkat dan sajikan selagi hangat.

Nah, demikian itu Resep dan Cara Membuat Tumisr Kangkung Saus Tiram yang sudah bisa kamu coba dirumah. Semoga bermanfaat, bila berkenan tolong bantu Share ke teman kamu yang lainnya ya. :) (bisikan)

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Saus Tiram"

Post a Comment