Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan


Pepes adalah salah satu kuliner masakan khas Indonesia, terutama di daerah Sunda. Rasa gurih serta sensasi pedas akan sangat cocok bagi lidah orang Indonesia yang notabene pecinta kuliner dengan rasa pedas. Selain itu, kuliner pepes adalah salah satu dari sekian banyak kuliner yang memperatahankan cara pengolahan sehat pada bahan makanan seperti halnya pada pepes, pepes ini melalui pengolahan dengan cara dikukus tanpa menghilangkan kandungan gizi sebenarnya atau memasukkan bahan lain yang tidak baik untuk tubuh.

Selain rasa lezat dan sensasi pedas, kuliner pepes ini banyak diburu kandungan gizi pada bahannya, yakni ikan. Ikan mengandung banyak protein dan omega 3 untuk tubuh. Nah, bagi anda para pecinta kuliner pepes ikan, kini anda bisa menghadirkan hidangan istimewa pepes ikan ditengah-tengah kehangatan keluarga anda. Sementara untuk resep dan cara pembuatannya anda bisa menyimak langkah-langkah dibawah ini.

Bahan-Bahan Untuk Membuat Pepes Ikan

  • 1 ekor ikan mas
  • 3 lembar daun salam
  • 1 buah tomat hijau
  • Daun pisang yang sudah dijemur, agar daunnya lebih mudah dibentuk
  • 15 lembar kemangi segar
  • Tusukan gigi

Bahan-Bahan yang Harus Dihaluskan

  • 3 butir kemiri
  • 2 siung bawang putih
  • 3 lembar daun salam
  • 1 sendok teh garam
  • Penyedap rasa secukupnya
  • 1 ruas kunyit
  • 1 buah cabe merah (iris serong)

Cara Membuat Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan

  1. Langkah pertama, anda bisa mengawalinya dengan terlebih dahulu mencuci bersih ikan yang sudah disiapkan.
  2. Kemudian haluskan bahan-bahan yang harus dihaluskan. Menghaluskan bumbu-bumbu ini bisa anda lakukan dengan menggunakan cobek atau alternatif lain yang lebih praktis seperti blender. 
  3. Selanjutnya, lumuri ikan dengan bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan. Lumuri hingga kebagian dalam agar bumbu meresap. 
  4. Sementara itu, siapkan kukusan dengan mendidihkan air dibagian bawahnya. 
  5. Persiapkan daun pisang yang sudah dilap bersih, buka lebar daun pisang kemudian berikan daun kemangi, daun salam dan masukan pula potongan tomat hijau dan cabe merah. 
  6. Letakkan ikan diatas bumbu yang telah dimasukan tadi, kemudian lumuri kembali ikan dengan bumbu sisanya dan masukan kemangi, tomat serta bahan-bahan sisanya, jika masih tersisia. 
  7. Bungkus ikan dengan rapih, untuk merekatkan bagian ujungnya gunakan tusuk gigi dibagian masing-masing ujungnya. Serta pastikan jika tidak ada bagian yang bocor. 
  8. Masukan pada kukusan dan kukus hingga matang. Kemudian angkat dan sajikan.

Demikian Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan yang bisa kamu coba dirumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba yaa.. (bisikan)