Dari dulu hingga sekarang ayam adalah salah satu bahan makanan yang paling banyak digemari oleh kalangan masyarakat. Selain memiliki rasa yang lezat daging ayam ini juga tergolong murah dibandingkan dengan daging-daging yang lainnya. Bahkan makanan yang bisa diolah pun sangat beraneka ragam. Dan meskipun menggunakan bahan yang sama tetapi makanan yang berasal dari ayam ini pastinya memiliki citra rasa tersendiri. Dan salah satu hidangan yang berbahan dasar ayam ini yaitu sup bola-bola ayam.
Sup bola-bola ayam ini sebenarnya sudah ada sejak dulu, namun karena ketidaktahuan masyarakat akan makanan yang satu ini membuat makanan ini menjadi asing ketika pertama kali didengar. Sup bola-bola ayam ini pada dasarnya hampir sama dnegan sup ayam, namun yang berbeda yaitu cara pengolahannya ayamnya dimana ayamnya dibentuk bulat layaknya bola. Sup ini tentunya memiliki citra rasa yang begitu nikmat dan gurih karena sup ini memanfaatkan berbagai kompisisi bumbu dan rempah yang beragam.
Dengan adanya sup bola-bola ayam di tengah-tengah keluarga tentunya acara makan anda akan lebih spesial, oleh sebab itu tidak ada salahnya jika anda menghidangkan sup yang nikmat ini. Dan jika anda ingin mencoba membuatnya maka sebaiknya anda simak bahan-bahan yang diperlukan serta cara membuatnya di bawah ini.
Bahan dan Bumbu
Bahan Bola Ayam
- 200 gram ayam giling
- 1 putih telur
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 3/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan tepung sagu
Bahan Sup
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 100 gram wortel, potong bulat
- 100 gram buncis, siangi
- 1 cm jahe, memarkan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 1/4 sendok teh garam
- 3/4 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1 batang daun bawang, potong berukuran 1 cm
- 1.500 ml air
- Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Cara Membuat Sup Bola-Bola Ayam yang Gurih dan Nikmat
Langkah pertama yan harus dilakukan yaitu membuat bola-bola ayam terlebih dahulu dengan cara, siapkan wadah dan campurkan ayam giling, putih telur, bawang putih, merica bubuk dan garam yang telah disiapkan. Lalu aduk semua bahan hingga tercampur rata. Uleni semua bahan hingga kalis. Tambahkan tepung sagu ke dalam adonan, aduk kembali hingga rata. Setelah itu bentuk menjadi bola-bola kecil. Sementara itu siapkan air dan tunggu hingga mendidih. Jika sudah mendidih, masukan bola-bola ayam ke dalam air tersebut dan biarkan hingga bola-bola ayam mengapung. Jika sudah mengapung angkat dan tiriskan.
Selanjutnya yaitu membuat sup caranya, panaskan terlebih dahulu minyak. Lalu tumis bawang putih dan jahe hingga tercium wanginya. Masukan air yang telah disiapkan dan biarkan hingga mendidih.
Jika sudah mendidih, tambahkan sayuran seperti wortel dan buncis. Aduk hingga rata dan masak sayuran tersebut hingga setengah matang.
Setelah itu, masukan bola-bola ayam yang telah dibentuk, merica bubuk, garam, gula pasir dan kaldu ayam bubuk. Lalu masak hingga benar-benar matang.
Langkah terakhir yaitu, tambahkan daun bawang yang telah diiris dan aduk kembali hingga rata. Lalu angkat dan sajikan.
Saran Penyajian
Sup-sup bola ayam ini dibuat untuk 4 porsi. Dan akan lebih nikmat jika disajikan dalam keadaan hangat serta ditemani oleh nasi putih. Jiika anda adalah pecinta pedas, maka anda bisa menambahkan sambal pada sup bola-bola ayam tersebut.
Itula resep dan cara membuat sup bola-bola ayam yang gurih dan nikmat. Selamat mencoba.